Notification

×

iklan dekstop

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Idap Tumor Darah Dan Tumor Abdolmen Pada Usia 16 Bulan Fitriani Butuh Uluran Tangan

Jumat, 05 November 2021 | November 05, 2021 WIB Last Updated 2021-11-05T13:51:20Z



BerawangNews.com, Redelong - Fitriani, anak berusia 16 Bulan asal Simpang Tiga, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah yang menderita tumor darah dan tumor abdolmen butuh uluran tangan dermawan untuk biaya proses pengobatan.

Putri dari pasangan Juanda dan Fatimah Saat ini sangat membutuhkan uluran tangan kita untuk membantu, Kebutuhan 5 kantong darah A+ dan biaya perawatan untuk di rujuk ke Rumah Sakit Zainal Abidin Banda Aceh, saat ini belum ada bantuan kepada anak tersebut hanya dari instansi/kantor Baitul Mal Bener Meriah yang sudah memberikan bantuan berupa santunan uang.

Dengan keadaan orang tua fitriani yang juga memiliki keterbatasan fisik (Tidak dapat Berbicara) sehingga membatasi diri nya untuk meminta bantuan, maka mereka sangat membutuhkan seseorang untuk menjelaskan kepada dokter apa yang di derita penyakit anaknya.

Orang tua Fitriani juga berharap kepada pemerintah daerah dan masyarakat kabupaten Bener Meriah sudi kiranya untuk meringankan bantuan kepada anaknya.

Dokter spesialis anak RSUD Muyang Kute Bener Meriah mengatakan kalau bisa dengan secepat nya Fitriani (pasien) dirujuk.

Bagi Saudara Saudara yang ingin membantu meringankan beban Fitriana yang mengidap Tumor Darah Dan Tumor Abdolmen dapat menyalurkan melalui rekening 05302200008910 atas nama Yoga Mardhaini dan dapat langsung menghubungi melalui 0822-1155-5425 yang merupakan Saudara dari orang Tua Pasien.

(Juan)